Pengertian Batu Ginjal
Penyakit batu ginjal merupakan masalah kesehatan yang terjadi karena adanya materi padat dan keras yang terbentuk menyerupai batu pada ginjal. Batu tersebut berasal dari garam dan mineral di dalam ginjal. Masalah kesehatan ini bisa muncul di sepanjang saluran urine. Setelah terbentuk atau memadat, batu bisa menetap di ginjal atau berjalan ke arah saluran kemih. Terkadang, batu yang kecil dapat keluar melalui urine tanpa menimbulkan rasa sakit. Namun, batu yang terlalu besar dapat mengganggu aliran urine di ginjal, ureter, kandung kemih, atau uretra dan hal ini kadang menimbulkan rasa sakit.
Faktor Risiko Batu Ginjal
Penyakit batu ginjal biasa terjadi pada orang-orang dengan rentang usia antara 30 hingga 50 tahun. Sebanyak 15 persen pria dan 10 persen wanita diperkirakan pernah mengidap masalah kesehatan ini selama hidup. Berikut terdapat beberapa faktor yang dapat meningkatkan risiko seseorang menderita batu ginjal, yang diantaranya :
1. Berusia 35-45 tahun.
2. Berjenis kelamin laki-laki.
3. Tidak mendapatkan cukup cairan dalam tubuh atau mengalami dehidrasi.
4. Mengonsumsi makanan yang tinggi protein, natrium (garam), atau gula.
5. Memiliki riwayat batu ginjal dalam keluarga.
6. Mengalami gangguan pencernaan.
7. Menderita obesitas
8. Pernah menjalani operasi pada organ pencernaan.
9. Menderita kondisi medis tertentu, seperti hiperparatiroidisme, infeksi saluran kemih, atau diabetes.
10. Mengonsumsi obat-obatan atau suplemen tertentu, seperti obat migrain, suplemen makanan, atau vitamin C.
Gejala Batu Ginjal
1. Sering buang air kecil.
2. Buang air kecil dalam jumlah sedikit.
3. Urine berwana merah muda, merah, atau cokelat.
4. Urine berbau tidak sedap.
5. Mual dan muntah.
6. Gelisah
7. Demam atau menggigil.
Cara Pencegahan
1. Banyak minum air putih, yaitu 2-3 liter setiap hari, terutama saat cuaca panas.
2. Berkonsultasi dengan dokter jika harus mengonsumsi suplemen kalsium atau vitamin.
3. Mengurangi konsumsi makanan yang menyebabkan asam urat tinggi.
4. Menurunkan berat badan atau menjaga berat badan agar tetap ideal.
5. Tidak mengonsumsi makanan tinggi kalsium secara berlebihan, seperti keju, susu sapi, dan yogurt.
6. Membatasi asupan garam.
Info lebih lanjut: Jl. Raya Ciselang, Kec. Kotabaru – Cikampek Utara
(0264) 838 6830
rsizaa.co.id
____
𝗥𝗦 𝗜𝗭𝗭𝗔 𝗖𝗜𝗞𝗔𝗠𝗣𝗘𝗞
“𝘐𝘩𝘴𝘢𝘯 𝘉𝘦𝘳𝘪𝘬𝘩𝘵𝘪𝘢𝘳 𝘔𝘦𝘸𝘶𝘫𝘶𝘥𝘬𝘢𝘯 𝘒𝘦𝘴𝘦𝘩𝘢𝘵𝘢𝘯 𝘈𝘯𝘥𝘢”
#RSIZZA
#AmanDiIzza
#RumahSakitIzza