Pengobatan Wasir dengan Metode HAL RAR Operasi Tanpa Pisau di Rumah Sakit Izza
Rumah Sakit Izza menyediakan pelayanan terapi wasir terbaik dengan fasilitas berbasis teknologi yang mutakhir, yaitu operasi tanpa pisau bedah dengan metode HAL RAR (Haemorrhoidal Artery Ligation and Recto Anal Repair). Metode tersebut dilakukan untuk mendeteksi pembuluh darah yang mensupply wasir. Wasir akan collapse (kempis) apabila terjadinya proses pengikatan/penjahitan (ligasi). Metode ini disempurnakan lagi dengan melakukan pengembalian selaput lendir wasir yang melorot turun, dilakukan perbaikan dengan menjahitkan dan mengikat selaput lendir wasir tersebut ke atas. Pasien dapat pulang dan melaksanakan aktivitas rutin kembali sehari setelah operasi. Komplikasi dari pasca tindakan ini seperti buang air besar dan kemampuan untuk menahan buang air besar dan buang gas tidak menjadi masalah karena tidak ada pemotongan bantalan pembuluh darah.
Apa itu Wasir?
Wasir merupakan penyakit atau gangguan pada dubur, dimana bibir dubur mengalami pembengkakan yang kadang disertai pendarahan. Wasir perlu penanganan terapi sebagai proses penyembuhannya. Wasir dapat terjadi akibat adanya pelebaran pembuluh balik (vena) di daerah dubur (anal canal). Wasir dapat menyerang semua orang, secara umum disebutkan 50% bahkan hampir 70% orang dewasa memiliki atau pernah mengalami gejala wasir. Wasir banyak ditemui pada orang berusia 45 hingga 65 tahun.
Faktor Penyebab Terjadinya Wasir
Wasir atau ambeien terjadi karena kekeliruan dalam pola makan dan minum, pola buang air besar yang tidak rutin, mengejen terlalu keras saat BAB dan kegiatan olahraga yang keliru (misalnya olahraga dengan beban berlebihan). Faktor penyebab lainnya seperti faktor keturunan, kehamlilan, dan melahirkan pada wanita terutama pada proses mengejen yang keliru.
Gejala Penyakit Wasir
1. Pendarahan
Pendarahan terjadi berupa darah segar berwarna merah yang menetes sewaktu buang air besar atau sesudah buang air besar. Darah ini keluar dari lubang dubur karena biasanya disebabkan oleh kotoran yang keras dan mengejen terlalu kuat.
2. Penonjolan di dubur
Wasir yang membesar dapat pula menyebabkan terjadinya penonjolan wasir pada saat buang air besar. Benjolan di dubur dapat masuk kembali secara spontan sesudah buang air besar. Benjolan di dubur dapat masuk kembali secara spontan sesudah buang air besar. Kondisi wasir sudah lanjut atau semakin parah apabila adanya penonjolan dalam dubur yang tidak dapat masuk kembali secara spontan dan harus dimasukan dengan dorongan jari tangan.
3. Rasa Nyeri
Rasa nyeri pada penderita wasir terjadi karena adanya pembekuan darah (thrombosis), misalnya akibat terjepit wasir. Penderita wasir tingkat IV biasanya yang menyebabkan terjadinya pembekuan darah didalam pembuluh darah yang melebar dan juga mengakibatkan pembusukan (Nekrosis) pada bagian yang terjepit. Kondisi ini menyebabkan rasa nyeri yang hebat dan perlu penanganan medis dengan segera.
4. Gatal
Rasa gatal bisa terjadi bila terdapat iritasi kulit di sekitarnya terutama bila ada penonjolan selaput lendir wasir karena terjadi kelembaban di sekitar dubur.
Info lebih lanjut: Jl. Raya Ciselang, Kec. Kotabaru – Cikampek Utara
(0264) 838 6830
rsizza.co.id
____
𝗥𝗦 𝗜𝗭𝗭𝗔 𝗖𝗜𝗞𝗔𝗠𝗣𝗘𝗞
“𝘐𝘩𝘴𝘢𝘯 𝘉𝘦𝘳𝘪𝘬𝘩𝘵𝘪𝘢𝘳 𝘔𝘦𝘸𝘶𝘫𝘶𝘥𝘬𝘢𝘯 𝘒𝘦𝘴𝘦𝘩𝘢𝘵𝘢𝘯 𝘈𝘯𝘥𝘢”
#RSIZZA
#AmanDiIzza
#RumahSakitIzza